Minggu, 12 Januari 2020

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Pendidikan Agama Islam SD/MI Kelas 4 Kurikulum 2013 - Revisi terbaru : Dalam upaya melaksanakan implementasi pembelajaran kurikulum 2013 kepada peserta didiknya di kelas, seorang guru harus memiliki bekal pembelajaran, bekal pembelajaran tersebut dipergunakan sebagai acuan dalam memberikan pelajaran kepada peserta didiknya. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) merupakan bekal pembelajaran yang wajib dibuat oleh tenaga pendidik sebelum melaksanakan tugas pendidikannya di kelas.

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) di buat oleh guru pada awal semester ganjil dan semester genap pada tahun pelajaran berjalan, jadi dalam 1 tahun pelajaran bapak/ibu tenaga pendidik wajib menyusun RPP sebanyak 2 kali.

Setelah dikeluarkannya program kebijakan baru oleh menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI (Nadiem Makariem) bahwa untuk mengurangi beban kerja tenaga pendidik/guru, maka guru harus dikurangi beban kerja untuk tugas penyusunan administrasi guru, utamanya adalah dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). 

Guru diharapkan tetap fokus pada implementasi pembelajaran kepada peserta didiknya, tidak di sibukkan dengan beban yang berat dengan menyusun administrasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang memuat kurang lebih 13 komponen pembelajaran dan membutuhkan banyak lembar, sehingga dirasa kurang efektif dan sangat menyita tugas guru dalam pembelajaran.

Dengan program kebijakan baru oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI (Nadiem Makariem) yang dituangkan dalam Surat Edaran Mendikbud Nomor 14 Tahun 2019 tentang Penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, maka Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) cukup dibuat dalam 1 lembar/halaman saja.

Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) sesuai dengan SE-Mendikbud RI Nomor 14 Tahun 2019, bahwa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) hanya memuat 3 komponen pokok pembelajaran yaitu :
1. Tujuan Pembelajaran
2. Kegiatan Pembelajaran dan
3. Asesmen / Penilaian Pembelajaran.

Guru bebas untuk membuat, memilih mengembangkan dan menggunakan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dengan berpedoman pada prinsip-prinsip sebagai  berikut :
  1. Efiseen yaitu Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dilakukan dengan tepat dan tidak menghabiskan banyak waktu dan tenaga.
  2. Efektif yaitu penulisan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dilakukan untuk mencapai tujuan pembelajaran.
  3. Berorientasi pada murid yaitu penulisan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran dilakukan dengan mempertimbangkan kesiapan, ketertarikan dan kebutuhan belajar murid di kelas.
  4. Guru dapat tetap menggunakan format Rencana Pelaksanaaan Pembelajaran (RPP) yang telah dibuat sebelumnya, atau bisa juta memodifikasi format RPP yang sudan dibuat.
Terkait dengan program kebijakan baru tersebut akhirnya admin mencoba memposting contoh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) SD/MI Kurikulum 2013 untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam untuk kelas 1 sampai dengan kelas 6 semester 2 (genap) yang sudah didesain sesuai dengan program kebijakan baru tentang RPP satu lembar/halaman.

Contoh RPP 1 Lembar PAI SD/MI Kelas 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)


Satuan Pendidikan            :     SDN ...................................................
Mata Pelajaran                  :     Pendidikan Agama Islam& Budi Pekerti
Kelas / Semester                :     IV (Empat) / 1
Pembelajaran (1)               :     Mari Belajar Surah al-Falaq
Alokasi Waktu                   :     2 x 4 JP (2 x Pertemuan)
Tgl Pelaksanaan                :     …………………….

TUJUAN PEMBELAJARAN
Peserta didik mampu:
v  Membaca surah al-Falaq dengan tartil.
v  Menulis kalimat-kalimat dalam al-Falaq.
v  Menunjukkan hafalan surah al-Falaq.

KEGIATAN  PEMBELAJARAN
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu
Pendahuluan
v   Peserta didik harus dalam kondisi siap menerima pelajaran. Guru mengucapkan salam dan dilanjutkan berdo’a bersama. Guru disarankan selalu menyapa peserta didik, misalnya “Apa kabar anak-anak?”. Religius
v   Memeriksa kehadiran, kerapian berpakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
v   Menyampaikan tujuan pembelajaran.  Communication
10 menit
x 2 Pertemuan
Inti
Pertemuan I
Sub bab A. Membaca Surah al-Falaq
v   Guru memberi motivasi bagaimana kelebihan orang yang membaca al-Quran. Di dalam buku teks selalu diawali dengan kalimat “ Amati dan ceritakan gambar berikut”. Di setiap akhir bab ada hikmah, rangkuman, dan ayo berlatih (Lihat buku teks). Literasi
v   Guru menanyakan arti al-Falaq. Lihat buku teks Communication
v   Guru menanyakan manfaat Surah al-Falaq. Lihat buku teks
v   Guru menanyakan cerita yang terkandung di dalam Surah al-Falaq.

Pertemuan II
Sub bab B. Menghafal al-Falaq
v   Guru memberi motivasi berkaitan dengan hikmat atau sya'faat bagi orang yang membaca al-Quran. Di dalam buku teks selalu diawali dengan kalimat “ Amati dan ceritakan gambar berikut”. Di setiap akhir bab ada hikmah. Communication
v   Guru meminta peserta didik membaca ayat per ayat surah al-Falaq hingga hafal.
v   Peserta didik dapat melakukannya secara berpasangan untuk saling mencermati hafalan di antara mereka. Collaboration
v   Guru terus memberikan motivasi, agar peserta didik bersemangat untuk menghafal surah al-Falaq. Communication
v   Pada kolom kegiatan “Insya Allah, kamu bisa,” peserta didik diminta untuk menyalin surah al-Falaq pada buku tulis masing-masing. Mandiri
115 menit x 2 Pertemuan
Penutup
v   Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / rangkuman hasil belajar selama sehari Integritas
v   Bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari (untuk mengetahui hasil ketercapaian materi)
v   Melakukan penilaian hasil belajar
v   Membaca do’a sesudah belajar dengan benar (disiplin) Religius
15 menit
x 2 Pertemuan

PENILAIAN
Penilaian Sikap : Observasi selama kegiatan berlangsung
Penilaian Pengetahuan
Penilaian Keterampilan

Mengetahui,
Kepala Sekolah
  
( ______________________ )
NIP.

SDN ................., .......................2020
Guru Mapel PAI & Budi Pekerti 

( __________________)
NIP.

Untuk memiliki RPP satu lembar/halaman jenjang SD/MI Kurikulum 2013 Kelas 4 mapel PAI semester 2 (genap), bapak dan ibu pendidik dapat mengunduh pada link download seperti di bawah ini :
DOWNLOAD RPP SATU LEMBAR PAI SD/MI KELAS 4 KK-13 SMT. 2 (GENAP) REVISI 2020

RPP SATU LEMBAR SD KELAS 5 SEMESTER 2 
KURIKULUM 2013 - REVISI 2020

RPP satu lembar Kelas 5 Tema 6 – doc. Revisi ( DOWNLOAD ) 

RPP satu lembar Kelas 5 Tema 7 – doc. Revisi ( DOWNLOAD ) 

RPP satu lembar Kelas 5 Tema 8 – doc. Revisi ( DOWNLOAD 

RPP satu lembar Kelas 5 Tema 9 – doc. Revisi ( DOWNLOAD ) 

Demikian tentang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) satu lembar jenjang pendidikan SD/MI Kurikulum 2013 semester 2 (genap), semoga bermanfaat, dan mohon maaf atas segala kekurangan. Terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Bawah